Objek
wisata danau blue secara administratif berada di desa mubai kecamatan lebong
selatan. Untuk mencapai objek wisata ini dapat menggunakan kendaraan roda dua
dan roda empat melewati jalan menuju pembangkit listrik tenaga uap (PLTU)
geotarmal dengan jarak tempuh ± 25 km dari kota muara aman dan ± 125 km dari
kota Bengkulu. tetapi untuk mencapai lokasi objek wisata danau blue harus
berjalan kaki ± 200 meter melalui jalan setapak. dalau ini memiliki keunikan
tersendiri yaitu hamparan airnya yang berwarna biru serta panorama alam
disekeliling danau yang masih alami, danau blue memiliki luas ± 1 Ha. oleh
masyarakat sekitar danau ini sering menjadi aktivitas kegiatan memancing untuk
mencari ikan. Objek wisata danau blue memiliki pontensi untuk dikembangkan
menjadi objek wisata unggulan karena memiliki keunikan tersendiri. Konsep
pengembangan harus tetap mengedepankan keasrian alam dan kelangsungan hidup
habitat yang ada disekeliling lokasi objek wisata.